Aktivita Kemasyarakatan Politik

Rakor Bersama Bawaslu Kabupaten/Kota, Ardiles Mewoh: Pelaksanaan Program Harus Terkonsolidasi dan Sinkron

Trendingmanado.com– Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Sinkronisasi Pelaksanaan Program Kegiatan Dalam Rangka Pengawasan Tahapan Pilkada 2024, bersama Bawaslu Kabupaten/Kota, di Hotel Aryaduta Manado, Kamis 15 Agustus 2024.
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini diikuti oleh Ketua dan Anggota, Kasek/Koorsek serta BPP dan Staf Operator Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulut, serta staf Bawaslu Provinsi Sulut.

“Kegiatan ini sudah lama kita niatkan. Ini kegiatan penting dan strategis. Kenapa penting? Dalam hal pelaksanaan program kegiatan harus betul-betul terkonsolidasi. Harus betul-betul sinkron,” ungkap Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewoh saat membuka kegiatan, Kamis 15 Agustus 2024 malam.
Ia menambahkan, karena Bawaslu sedang melaksanakan pengawasan Pilkada Serentak, maka program-program harus sinkron. “Mana program prioritas, mana yang bukan. Agar supaya anggaran yang digunakan Bawaslu itu optimal dan tepat sasaran, termasuk jadwal pelaksanaan agenda kegiatannya disinkronisasikan dengan baik,” jelas Mewoh.
Senada dengan itu, Kepala Sekretariat Bawaslu Sulut Aldrin Christian, turut menyampaikan agar peserta menyiapkan penjabaran program yang akan dipresentasikan dalam kegiatan tersebut. “Teman-teman operator yang terundang pada kegiatan ini, termasuk penjabaran kegiatan untuk menyelesaikan persiapan program kegiatan,” jelasnya.

 

Anggota Bawaslu Sulut, Steffen Linu, yang hadir saat itu mengingatkan jajarannya, bahwa selain menyiapkan sinkronisasi program, saat ini Bawaslu dihadapkan dengan pengawasan Pleno Daftar Pemilih Sementara (DPS) Tingkat Provinsi sehingga perlu menjadi perhatian semua jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota.
Kegiatan tersebut juga menghadirkan sejumlah narasumber yakni, Korwas BPKP Muhammad Chalil Purba, Kabag Ops BINDA Sulut Kol. Komara Manurung, Kepala Bidang Politik Dalam Negeri Kesbangpol Sulut Reynaldo Walujan, dan Kabag Binops Biro Operasi Polda Sulut Uki Ginting.
Hadir pula Anggota Bawaslu Sulut Zulkifli Densi dan jajaran struktural Bawaslu Provinsi Sulut.(*)

Postingan Lainnya

Rektor Unsrat Ucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia

red01

China, Negara dengan Peradaban Kuno dan Kekuatan Ekonomi Modern

red01

INSIDEN PENGANIAYAAN BRUTAL DI LANGOWAN TIMUR: PELAKU BERHASIL DIAMANKAN POLISI

red01